Tinjau Pelaksanaan TMMD Kodim Blora, Kolonel Jaelan : Jalan Jangan Dipalang

ANALISAPUBLIK.COM | Blora – Kolonel Inf Jaelan dan Tim Wasev (Pengawasan dan Evaluasi) dari Staf Teritorial TNI AD (Sterad) meninjau pelaksanaan TMMD Ke 113 Kodim 0721/Blora, di Desa Pengkoljagong, Kecamatan Jati.

Sebelum peninjauan ke lokasi pembuatan jalan, terlebih dahulu rombongan dari Sterad memberikan bantuan paket sembako kepada warga setempat. 

Selama satu bulan, total ada 150 personil TNI yang diterjunkan di lokasi TMMD untuk bergotong royong bersama masyarakat membangun jalan hutan penghubung Alas Malang – Bulurejo, Desa Pengkoljagong.

Kegiatan yang dimulai tanggal 11 Mei tersebut menargetkan pembangunan tiga ruas jalan sepanjang 7.800 meter, lebar 2,5 meter sekaligus pembuatan talud badan jalan.

Kolonel Inf Jaelan mengatakan, pelaksanaan TMMD di Kodim 0721/Blora ini sangat tepat karena desa ini di tempat terisolir dan jauh jangkauan.

“Saya lihat di lapangan memang TNI melibatkan masyarakat setempat dan bersama sejumlah unsur lainnya. Tempat pelaksanaan ini sudah tepat, mengingat masyarakat ini lokasinya terisolir,” ungkap perwira TNI asal Grobogan ini. 

Pihaknya berharap, kegiatan TMMD ini bisa bermanfaat dan meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.

“Ini sudah 80 persen, saya kira sampai tanggal 9 nanti sudah clear. Material tinggal pemadatan, semoga dengan dibangunnya jalan ini nanti akses masyarakat semakin mudah, ” imbuhnya.

Kolonel Jaelan mengaku ikut prihatin di Jawa masih terdapat Desa seperti ini di dalam hutan oleh sebab itu perlu adanya penyetetraan kegiatan seperti ini.

“Nanti perlu dilanjutan, sinergi Pemkab dengan TNI polri, masyarakat lainnya smeoga dengan kegiatan yang maksimal ini bisa memberikan yang terbaik bisa membantu masyarakat sehingga memberikan kemanfaatan,” harapnya.

Kolonel Jaelan berpesan, agar masyarakat bisa menggunakan jalan ini dengan baik. Ia juga mengimbau jalan ini untuk akses tidak boleh dipalang, sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan ekonomi, pendidikan untuk bisa lebih baik lagi.

Penulis : Arf
Published : Biro Jateng

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *