
ANALISAPUBLIK.COM (Lamongan) –
Bupati Lamongan Dr. YURONUR EFENDI, MBA, memperingati Maulid Nabi 1444 Hijriah bersama masyarakat Desa Tracal Kecamatan Karanggeneng dengan melakukan kegiatan keagamaan tradisi yakni mendengarkan ceramah di Masjid Jami Istimror, Minggu (04/12/2022) malam
Tanggal 12 Rabiul Awal dalam penanggalan Hijriah adalah tanggal kelahiran Nabi Muhammad SAW. Pada tanggal tersebut diperingati sebagai Maulid Nabi bagi umat Islam di seluruh dunia, Desa Tracal Kecamatan Karanggeneng Kabupaten Lamongan

12 Rabiul Awal adalah tanggal kelahiran Nabi Muhammad, dalam penanggalan Hijriah. 12 Rabiul Awal diperingati setiap tahunnya sebagai peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Untuk diketahui, penanggalan Hijriah berbeda dengan penanggalan Masehi. Maka dari itu, perlu diketahui kapan 12 Rabiul Awal 2022 peringatan Maulid Nabi 2022 itu.
Sehingga dapat diketahui bahwa kapan 12 Rabiul Awal 2022 adalah pada tanggal 8 Oktober 2022. Pada tanggal 8 Oktober 2022 adalah 12 Rabiul Awal 1444 Hijriah yang diperingati sebagai hari peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Turut hadir Dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, di desa Tracal Kecamatan Karanggeneng kabupaten lamongan
1.Dr. YURONUR EFENDI, MBA ( Bupati Lamongan)
2. TRI MUKTI AGUNG W, SE ( Camat Karanggeneng).
3. AKP YULI ENDARWATI ( Plt. Kapolsek Karanggeneng)
4.. PELTU A
KHOLIL ( Dan Ramil Karanggeneng).
Aiptu Cokro (Kanit IK), Aipda Amir, Aipda Sugeng, Serma Wardoyo (Koramil 0812/15), Nursaid Pol Pp
Faris Pol Pp, 10 Anggota Banser
5.KH. TOHA ASRORI ( Penyeramah)
6. LUKMAN HAKIM ( Kepala desa Tracal)
7.Tohga, Tohmas dan Ratusan warga masyarakat Desa Tracal kecamatan Karanggeneng kabupaten Lamongan

Sejarah Maulid Nabi Muhammad SAW adalah bertepatan pada sejarah hari kelahiran Nabi Muhammad SAW pada tanggal 12 Rabiul Awal tahun Gajah, seperti dari buku ‘Sirah Nabawiyah’ karya Prof. Dr. Muh. Rawwas Qol’ahji.
Kenapa Maulid Nabi diperingati pada hari kelahirannya? Dilansir laman NU Online, Nabi SAW berbeda dengan para ulama, apalagi orang lain, jika ulama atau pahlawan dikenang pada hari wafatnya setelah terlihat jasa dan perjuangannya semasa hidupnya. Sementara Nabi Muhammad SAW sebelum kelahirannya pun, sudah membawa banyak keberkahan bagi seluruh alam.
Adapun sejarah peringatan Maulid Nabi menurut buku ‘Sejarah Maulid Nabi’ oleh Ahmad Sauri, dilansir laman NU Online, peringatan Maulid Nabi sudah dilakukan oleh masyarakat Muslim bangsa Arab sejak tahun kedua hijriah. Catatan tersebut merujuk pada Nuruddin Ali dalam kitabnya Wafa’ul Wafa bi Akhbar Darul Mustafa.
Apa makna peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW? Makna peringatan Maulid Nabi adalah mengingatkan manusia tentang risalah dan sirah dari Nabi SAW. Dengan begitu, umat Islam akan memahami bahwa satu-satunya tauladan adalah Nabi Muhammad SAW, seperti dikutip dari buku ’37 Masalah Populer: Untuk Ukhuwah Islamiyah’ karya H Abdul Somad.
Bagaimana cara memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 2022? Peringatan Maulid Nabi dapat diisi dengan ibadah hingga berbagai kegiatan tema Maulid Nabi. Salah satu cara memperingati Maulid Nabi 2022 adalah bisa memeriahkannya dengan ucapan Maulid Nabi 2022.
Edit Nur S
Publisher APBP JATIM