ANALISAPUBLIK.COM | Blora – Guna mengantisipasi kekurangan air bersih di musim kemarau, warga Dusun Cangaan Desa Karangrejo Kecamatan Kunduran Kabupaten Blora membuat sumur air secara gotong royong.
Mengetahui hal tersebut, Munawar Anggota DPRD Kabupaten Blora meninjau pembuatan sumur air bersih di Dusun Cangaan, Desa Kalangrejo.
“Alhamdulillah masyarakat Dukuh Cangaan, Desa Kalangrejo sudah membuat sumur air bersih untuk mengantisipasi krisis air bersih di dusun tersebut tidak akan kembali terjadi,” ujar Munawar. Rabu, (31/05/2023).
Menurutnya, setiap musim kemarau masyarakat setempat selalu mengalami kekurangan air bersih. Kejadian tersebut, lanjutnya, berlangsung cukup lama.
“Apalagi saat musim kemarau panjang, sumur-sumur warga di sana dipastikan kering kerontang,” jelasnya yang Anggota Komisi B DPRD Blora.
Munawar menambahkan, sumur tersebut dibangun masyarakat di sana secara swadaya. Satu sama lain saling urunan demi kepentingan hajat hidup orang banyak.
Politisi partai PKB itu langsung bergerak cepat memberikan bantuan berupa buis beton untuk membuat sumur, agar kualitas air tetap terjaga.
“Buis beton sumur di dusun tersebut sangat dibutuhkan. Dan sebagai bentuk kepedulian kami, maka kami fasilitasi buis beton tersebut,” kata Munawar.
Ia menuturkan, selain untuk meringankan beban pembangunan masyarakat dusun tersebut. Munawar berharap, sumur tersebut dapat mengurangi krisis air bersih di dusun tersebut.
“Pemberian buis beton itu juga sebagai apresiasi atas gotong royong masyarakat setempat dan semoga bisa mengentaskan masalah kekurangan air di kala musim kemarau,” harapnya. (*)